Pages

Selasa, 28 Oktober 2014

Bahasa Indonesia 1

Fungsi dan peranan bahasa Indonesia
Fungsi dari bahasa Indonesia adalah salah satu cara untuk menunjukan identitas kita, karena dengan bahasa kita dapat menunjukan asal dari Negara dan bangsa mana kita. Bahasa bisa menjadi cermin diri kita atau bangsa kita. Agar komunikasi lebih berjalan lancar, kita harus paham dengan baik penguasaan bahasanya.
Ada juga fungsi peran dari bahasa Indonesia yaitu :
-         Sebagai Bahasa Negara yang berguna untuk mempersatukan bangsa
Karena Indonesia terdiri atas bermacam-macam suku asal, maka bermacam-macam juga bahasa asalnya. Dan tertera dalam ikrar sumpah pemuda pada tahun 1928 yang berbunyi kami putra dan putri Indonesia menjungjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia. Dari hal tersebut dapat difungsikan sebagai bahasa pemersatu bangsa dan kedudukan bahasa Indonesia lebih tinggi dari pada bahasa daerah yang ada di Indonesia.

-         Sebagai alat komunikasi
Seperti yang sudah di jelaskan dalam pengertian diatas, yaitu sebagai alat komunikasi, karena komunikasi adalah hal yang paling utama dalam menjalin hubungan dengan orang lain. Sebagai contoh saat kita berbicara dengan teman, orang tua, guru. Kita menggunakan Bahasa Indonesia agar saling mengerti satu sama lainnya, dan dapat lebih mudah dalam menyampaikan sesuatu dengan bahasa Indonesia

-         Sebagai penunjuk identitas diri
Berkaitan dengan point yang kedua diatas, merupakan alat untuk menyampaikan ide-ide kita atau gagasan kita kepada orang lain sehingga dalam hal ini dapat dikatakan bahwa bahasa juga sebagai penunjuk identitas diri.

-         Bahasa sebagai Alat Kontrol Sosial
Sebagai alat kontrol sosial sangat efektif. Dapat diterapkan pada diri kita sendiri maupun orang lain. Berbagai pendidikan disampaikan melalui bahasa, buku pelajaran, dan buku instruksi. Contoh pidato diumum adalah penggunaan bahasa sebagai alat kontrol sosial, dan juga sering kita lihat talk show di televisi dan radio. Iklan di televisi salah satu penerapan bahasa sebagai wujud penerapan bahasa sebagai alat kontrol sosial. Contoh fungsi sebagai alat kontrol sosial yang mudah adalah saat seseorang sedang marah dapat kita redam rasa marahnya dengan menggunakan Bahasa


Ragam Bahasa
   Ragam bahasa adalah varian dari sebuah bahasa menurut pemakaian. Berbeda dengan dialek yaitu varian dari sebuah bahasa menurut pemakai. Variasi tersebut bisa berbentuk dialekaksenlarasgaya, atau berbagai variasi sosiolinguistik lain, termasuk variasi bahasa baku itu sendiri. Variasi di tingkat leksikon, seperti slang dan argot, sering dianggap terkait dengan gaya atau tingkat formalitas tertentu, meskipun penggunaannya kadang juga dianggap sebagai suatu variasi atau ragam tersendiri.
Jenis Ragam Bahasa
-         Bahasa Undang-undang
-         Bahasa Jurnalistik
-         Bahasa Sastra         
-         Bahasa Ilmiah
Jenis Ragam Bahasa menurut akrab tidaknya pembicara
-         Bahasa Resmi
-         Bahasa Akrab
-         Bahasa Agak Resmi
-         Bahasa Santai

Penggunaan bahasa dalam kalangan keluarga / masyarakat
   Pada zaman sekarang, Kebudayaan berbahasa Indonesia sudah mulai luntur karena sudah memodifikasi bahasa Indonesia menjadi “Bahasa gaul”. Hal tersebut mungkin tidak terlalu berpengaruh terhadap kelangsungan kehidupan seseorang, namun tentu membahayakan kelangsungan Negara Indonesia sendiri, karena dengan munculnya bahasa bahasa baru atau disebut juga “bahasa gaul” yang berasal dari modifikasi bahasa Indonesia, akan menghilangkan keaslian dari bahasa itu sendiri  dan juga memungkinkan  perubahan makna bahasa itu sendiri dalam sebuah kata ataupun sebuah kalimat dari yang bermakna buruk atau sebaliknya dari buruk menjadi bermakna baik. Melihat semua fenomena ini, kita sebagai generasi penentu bangsa sepatutnya tetap menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar menurut KBBI(Kamus Besar Bahasa Indonesia) agar dapat dikenal oleh seluruh dunia.

   Jika dikalangan masyarakat mengalami perubahan bahasa menjadi bahasa gaul, namun bagi saya tidak terjadi dikalangan keluarga. Pada lingkungan keluarga banyak keluarga yang memakai bahasa Indonesia yang baik, karena tutur kata yang sopan santun kepada anggota keluarga lainnya terutama pada keluarga yang lebih tua, menurut saya lebih baik menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar dikalangan masyarakat ataupun keluarga karena dapat melestarikan bahasa Indonesia yang baik menurut KBBI agar bahasa Indonesia dapat dipelajari oleh Negara lain didunia.

Kelemahan dan kelebihan mempelajari bahasa Indonesia

     Kelemahan
-         Sulit dipelajari bagi orang luar negri
-         Penggunaan bahasa Indonesia yang baku membuat seseorang terhadap kita menjadi bingung
-         Banyak aturan dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar
-         Adanya ungkapan yang sering digunakan dalam bahasa Indonesia
-         Sulit dipromosikan sebagai salah satu bahasa internasional
Kelebihan
-         Mudah dipelajari bagi masyarakat Indonesia
-         Dapat mengetahui berbagai macam ragam bahasa Indonesia
-         Dapat menggunakan bahasa sesuai dengan siapa kita bicara
-         Bisa mengenal jati diri kita masing-masing
-         Pembina dan penyatu bangsa
-         Sarana pengembangan nalar